Tuesday, May 18, 2010

Sambal Tumpang & Teri Goreng Tepung


Sambel tumpang ini resepnya aku dapat dari mbak Duhita, tapi aku modifikasi sesuai selera. Temannya, si teri goreng tepung... wow enak banget... kombinasi huh-hah dan kriuknya mantaps! :D

Sambel Tumpang
Bahan :
  • Tempe (resep aslinya tempe kemarin, tapi aku pakai tempe hari ini, gak sabar nunggu besok :P)
  • 3 buah cabe merah (terserah kalau mau lebih)
  • 4 bh cabe rawit (mbak Duhita pakai 2)
  • 2 siung bawang putih
  • 3 bawang merah
  • 1 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 cm kencur
  • 1 cm laos
  • 1 butir kemiri
  • 400 ml santan
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdm gula
Caranya :
Rebus semua bahan kira-kira 15 menit. Tiriskan, lalu uleg, kalau aku lebih suka agak kasar-kasar daripada halus. Lalu masukkan kembali ke dalam santan, rebus sebentar saja, tidak sampai 5 menit, lalu siap dihidangkan dengan nasi hangat. (kalau resep mbak Duhita: bahan direbus pakai air, diuleg, terus disiram santan matang)

Gampang kan, silakan dicoba ^_^

note: kalo gak salah sambal tumpang ini dari Kediri